Ratusan ASN Dan P3K Guru Terima SK, Plt Bupati Koltim Tegaskan Wajib Ber KTP Kolaka Timur

Tajukperistiwa.com, Kolaka Timur – Plt Bupati Kolaka Timur Sulawesi Tenggara, Abdul Aziz, SH., MH serahkan surat keputusan pengangkatan (SK) secara simbolis kepada ratusan ASN Formasi Tahun 2021 dan P3K Guru Formasi tahun 2022 di Aula Pemda, Jumat (28/7/23)

banner 728x90

Dalam penyerahan surat keputusan tersebut turut juga dihadiri Ketua DPRD Kolaka Timur, Suharmi Nasir, S. Pd., M. Pd, Sekda Kolaka Timur, Andi Muh. Iqbal Tongasa dan Kepala BKPSD Koltim, Abraham serta pimpinan OPD yang sempat hadir

Diketahui, sebanyak 143 orang ASN Formasi 2021 Terima SK 100 Persen dan PPPK Tenaga Guru formasi tahun 2022 yang berjumlah 367 orang juga menerima SK

Plt Bupati Kolaka Timur, Abdul Aziz, SH. MH mengatakan bahwa baik ASN maupun PPPK yang baru saja menerima SK agar betul-betul memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat

“Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan unsur utama sumber daya manusia yang memiliki peran serta menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan Pembangunan Daerah, begitupun PPPK sebagai produk strategis aparatur yang baru lahir diharapkan dapat memenuhi kebutuhan ASN dimasa mendatang” Jelasnya

Selain itu, pria yang biasa disapa Azis ini menekankan bahwa baik PPPK, Tenaga Honorer dan seluruh ASN Pemda Kolaka Timur wajib ber KTP Kabupaten Kolaka Timur

“Selama ini saya melihat kerjanya di Kolaka Timur, namun Ber KTP di luar Kolaka Timur sehingga saya mewajibkan semua PPPK, Tenaga Honorer dan ASN harus Ber KTP Kolaka Timur” Tegasnya

Ia berharap dengan mengupgrade data kependudukan di Kolaka Timur kita dapat meningkatkan anggaran Pemda Kolaka Timur terutama dana alokasi khusus (DAK) tahun 2024 mendatang

“Saya juga berharap penerimaan PPPK dan CPNS Kedepannya ada penambahan kuota sehingga masyarakat Kolaka Timur dapat mengikuti seleksi CPNS 2024 mendatang” Harapnya

Ditempat yang sama, Kepala BKPSDM Kolaka Timur, Abraham menambahkan bahwa dengan penyerahan Surat Keputusan tersebut dapat membantu setiap OPD untuk memaksimalkan tugas-tugas pokok terkait disiplin kinerja

“Kita nerharap, khusus PPPK tenaga guru bisa bekerja lebih baik untuk pendidikan di Kolaka Timur” Tutupnya

Laporan : Jumran Jumadi