Bupati Koltim Hadiri Peletakan Batu Pertama Pagar Pura Dalem Adat Dwitana di Desa Teposua

Uncategorized328 Dilihat

Tajuk Peristiwa.com, Konawe || Bupati Kolaka Timur (Koltim) Abdul Azis menghadiri dan melakukan peletakan batu pertama (Mendem Dasar) pembangunan pagar Pura Dalen Adat Dwitana di Desa Teposua, Kecamatan Loea. Rabu (17/7/2024).

banner 728x90

Nampak hadir, Pinandita dan Jero Mangku adat Dwitawan, Dandim 1412 Kolaka beserta seluruh personil TMMD, Kapolres Kolaka Timur, Kepala OPD Lingkup Pemda Kab. Kolaka Timur, Penyelenggara Bimas Hindu Kemenag , Camat Loea, Danramil 1412-01 Tirawuta , Ketua PHDI Kab. Kolaka Timur, Ketua-Ketua Lembaga Keagamaan Hindu Tingkat Kabupaten Kolaka Timur.

Selain itu, terlihat juga Ketua PDHI Kecamatan Loea, Ketua PHDI Desa, Kepala Desa Teposua, Desa Mataiwoi, Desa Tinumu, Ketua dan seluruh Menggala Adat Dwitawana.

Dalam sambutannya, Bupati Koltim Abdul Azis mengatakan pemerintah kabupaten kolaka timur sangat mengapresiasi terlaksananya pembangunan pagar pura dalem ini.

“Dengan adanya kolaborasi yang baik antarapemda Kolaka Timur, Dandim 1412 Kolaka yang diimplementasikan dalam program TMMD dan Masyarakat khususnya adat dwitawana, “ujarnya .

Sehingga, Kata Bupati program ini bisa berjalan dengan baik seperti hari ini. Dalam mensukseskan program TMMD tahun 2024 di Kab. Kolaka Timur, telah mengalokasi anggaran untuk pelaksanaan program TMMD ini.

Dimana, lanjutnya salah satu programnya adalah Pembangunan pagar Pura Dalem Adat Dwitawana di desa Teposua kec. Loea.

“Pembangunan pagar ini yang merupakan satu kesatuan komponen pura dalem adat Dwitawana merupakan momentum bagi seluruh masyarakat adat Dwitawana untuk selalu ingat dan meningkatkan srada bhakti kepada Tuhan Yang Maha Esa, ” ucapnya.

“Sehingga hendaknya kita dapat menjadikan ini sebagai sebuah momentum untuk menjaga keharmonisan antara parahyangan, palemahan, dan pawongan sebagai impelementasi dari Tri Hita Karana, ” sambungnya.

Dalam kesempatan ini, Bupati Koltim juga menyampaikan pada bulan 14 Februari 2024 yang lalu, telah sukses melaksanakanpemilu. Dan pada pada bulan November 2024 yang akan datang akan melaksanakan pesta demokrasi yaitu Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.

“Melalui kesempatan ini, saya berpesan kepada seluruh saudara-saudara saya yang hadirsaat ini, marilah kita tumbuh kembangkan rasa persatuan dan kesatuan diantara kita semua demi kemajuan kabupaten kolaka timur yang kita cintai, ” tutupnya.

Laporan : Jumran Jumadi