Tajukperistiwa.com, Kolaka Timur – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Bulan Bintang (DPW PBB) Sulawesi Tenggara, Dr.Ir.H. Ruksamin, ST.,M.Si., IPU ASEAN Eng menggelar acara silaturahim dan ngopi bareng bersama masyarakat Kolaka Timur di studio caffe Koltim, Senin (23/1/23)
Diketahui, acara silaturahmi dan ngopi bareng masyarakat Koltim tersebut dilaksanakan usai bupati dua periode di konawe utara ini menghadiri acara penutupan silaturahmi daerah (Silatda) Himpunan keluarga massenrempulu (Hikma) Ke 9 tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara di Aula Pemda
Ngopi bareng bersama masyarakat kolaka timur kali ini mengangkat tema”Menatap Sulawesi Tenggara 2024”
Mantan Ketua DPRD Konawe Utara ini mengatakan bahwa kita berdemokrasi dengan tujuan bagaimana meciptakan demokrasi untuk kesejahteraan rakyat, bukan perpecahan yang dihasilkan karena beda pilihan
“harapan saya, teruslah merangkul persaudaraan walaupun beda pilihan, karena allah sudah menentukan siapa yang akan menjadi gubernur karena ini semua hanya proses” harapnya
Ia juga meminta baik insan pers maupun seluruh pihak agar mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa siapapun bakal calon gubernur yang datang di kolaka timur untuk sosialisasi nantinya, tidak dijadikan sebagai dasar perpecahan atau cerai berai antar masyarakat di tahun politik ini hanya karena berbeda pilihan
“Kolaka Timur ini baru berusia 10 tahun, membutuhkan persatuan dan kebersamaan untuk kita bangun kolaka timur. Tidak cukup seorang Bupati, wakil bupati dan DPRD nantinya, tetapi butuh uluran tangan semua pihak termasuk masyarakat” tutupnya
Laporan : Jumran Jumadi