Tajukperistiwa.com, Konawe || Kepala Desa Saponda Laut Taris HD merasa keberatan sekaligus menyayangkan terhadap berita yang dirilis oleh media online Britakita.net dengan menyebutkan nama Pemerintah Desa Saponda Laut
Mengutip berita Britakita.Net dengan judul berita “bantuan speed boad Presiden Jokowi untuk Desa Saponda Laut ditarik tiba-tiba oleh Pemda Konawe” dengan isi beritanya “Pemerintah Desa Saponda Laut, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) sangat bingung dengan sikap Pemerintah Kabupaten Konawe secara tiba-tiba menarik Kapal Speed milik Pemdes Saponda Laut melalui Dinas Perhubungan dan Satpol PP Konawe”
“media Britakita.Net harus meralat nama Pemerintah Desanya, karena Desa Saponda laut tidak pernah menerima bantuan speed Boad ini” kata Kepala Desa Saponda Laut kepada Tajukperistiwa.com
Pihaknya memahami peran media dalam memberikan informasi kepada masyarakat, tetapi sangat disayangkan media Britakita.Net ini memberikan informasi nama Desa yang tidak benar
“saya meminta kepada pihak redaksi media Britakita.Net ini untuk segera meralat isi beritanya, karena ini sangat tidak benar” Ucapnya
Selain itu, dirinya juga merasa heran mengapa nama Desanya disebutkan dalam pemberitaan tersebut sementara didalam berita itu disebutkan Nama Baharuddin yang saat ini menjabat sebagai Kepala Desa Saponda Darat
Laporan : Helni Setyawan