Pj Bupati Andi Makkawaru Hadiri Sosialisasi Dan Sertifikasi TKBM Di Pelabuhan Kelas III Kolaka

Berita, Daerah, Nasional402 Dilihat

Tajukperistiwa.com, Kolaka || Pj. Bupati Kolaka, DR. H. Andi Makkawaru, S.T.,M.S hadiri sosialisasi dan sertifikasi Tenaga Kerja Bongkar Muat atau TKBM dilingkungan kantor unit pelabuhan Kelas III Kolaka dan bekerjasama dengan politeknik pelayaran barombong, Senin, (01/04/24)

banner 728x90

Kantor unit penyelenggara pelabuhan kelas III Kolaka merupakan penyelenggara serta penanggung jawab dalam kegiatan diklat dan uji kompetensi skema sertifikasi Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) yang bekerjasama dengan poltekpel barombong.

Maka dipandang perlu untuk mendorong seluruh tenaga kerja bongkar muat dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya, serta mempunyai sertifikasi sebagai bekal di masa yang akan datang

Pj. Bupati Kolaka menyampaikan, dengan adanya diklat ini mudah-mudahan dapat membawa manfaat dan diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap tenaga kerja bongkar muat khususnya masyarakat di kabupaten Kolaka .

“Kami harap, para peserta dapat mengikuti dan menggunakan kesempatan ini dengan baik sehingga mendapat ilmu yang bermanfaat serta dapat diaplikasikan di tempat kerja kita di kemudian hari .” ujarnya

Laporan : Ropid