Tajukperistiwa.com, Konawe || Pasca terima surat keputusan nahkodai Partai Gerindra di Konawe, Harmin Ramba bakal melakukan konsolidasi dengan para pengurus partai baik pengurus ranting maupun pengurus PAC partai Gerindra.
Hal ini diungkapkan Harmin Ramba yang sekaligus bakal calon Bupati Konawe kepada puluhan media di kediamannya, kelurahan puuwatu, kecamatan puuwatu, kota kendari, minggu (25/8/24) malam
Mantan Pj Bupati Konawe ini mengatakan, usai diberi amanat pertama kali yang akan dilakukan adalah fokus menyusun program kerja untuk membesarkan partai yang telah diamanakan padanya.
“Nanti setelah pulang dari rakornas dan konggres di Hambalang, secara bersamaan saya akan lakukan konsolidasi ke PAC melakukan rapat pengurus membahas program kerja jangka pendek dalam rangka pilkada nanti,” ucap Harmin.
Terkait penyegaran kepengurusan Gerindra, Harmin tak menampik, tetap akan dilakukan penyegaran. Hanya saja pihaknya tetap melihat keaktivan masing PAC.
“Nantilah kita lihat, kalau yang tetap aktif tetap kita lanjutkan dengan kerjasama. jangan hanya atas nama, namun benar-benar mau menjadi pengurus yang bekerja,” pungkas Harmin.
Laporan : Redaksi