Tajukperistiwa.com, Kolaka Timur – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Prajiniti Sulawesi tenggra menggelar musyawarah daerah (Musda) II (Lokashaba) di desa putemata kecamatan loea kabupaten kolaka timur yang di rangkaikan dengan parade budaya serta festival kuliner nusantara, Sabtu (3/12/22)
Kegiatan tersebut di hadiri langsung Plt Bupati Kolaka Timur, Abdul Azis, SH sekaligus membuka secara resmi pelaksanaan Musda II (Lokashaba) (DPD) Prajiniti Sulawesi tenggra
Dalam sambutannya, pria yang biasa di sapa Azis mengatakan bahwa Prajaniti sebagai salah satu organisasi sosial kemasyarakatan yang merupakan komponen subyek pembangunan khususnya bidang kemasyarakatan dan politik.
Lokashaba II DPD prajiniti ini, selain dimaksudkan untuk menyegarkan kepengurusan juga dapat menghasilkan program kerja kedepan dan mengevaluasi program apa yang telah dikerjakan sebelumnya
Sehingga prajiniti diharapkan dapat eksis, tampil dengan lebih mapan dan dapat memberikan citra serta legalitas sebagai organisasi keumatan yang mandiri dan berperan dalam pembangunan
“Prajaniti juga sebagai wadah dan wahana perjuangan serta pengabdian bagi umat hindu yang bersifat politis dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, berdasarkan pada norma-norma agama hindu dan dijiwai oleh nilai-nilai kebangsaan, pancasila dan uud 1945” jelasnya
Momentum lokashaba ini. ia berharap akan melahirkan kepengurusan prajaniti sulawesi tenggara yang berkomitmen untuk meningkatkan dan memantapkan kualitas serta keberadaan organisasi parajaniti secara prima sehingga dapat berperan sebagai salah satu element kekuatan pembangunan di sulawesi tenggara pada umumnya dan kolaka timur pada khususnya.
“Prajiniti sulawesi tenggara harus mampu mengimplementasikan atau meniru filosopi sapu lidi sebab bila hanya satu lidi tidak akan kuat dan bermanfaat tapi jika lidi-lidi tersebut disatukan akan kuat dan bermanfaat”ujarnya
Diakhir sambutannya, ia berharap melalui Musda II Prajiniti Sultra ini kedepannya dapat meningkatkan semangat kekeluargaan, kebersamaan dan persatuan
Laporan : Jumran Jumadi