Kunker Di Wonggeduku Barat, Pj Bupati Konawe Sampaikan Angka Stunting Hingga Miskin Ekstrim Turun

Tajukperistiwa.com, Konawe || Dalam kurun waktu 100 hari kerja Pj Bupati Konawe, Angka Stunting, Kemiskinan Ekstrim dan Inflasi di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara mengalami penurunan yang cukup signifikan.

banner 728x90

Hal ini diungkapkan Pj Bupati Konawe, Harmin Ramba saat kunjungan kerjanya di Kecamatan Wonggeduku Barat, Selasa (26/12/23) malam

“alhamndulilah, saya waktu datang menjabat sebagai Pj Bupati, angka stunting di Konawe sebesar 28 Persen, setelah saya bekerja selama 3 bulan, sekarang angka Stunting di Konawe tinggal 5,7 persen” Ucapnya

Mengapa angka stunting turun hingga 5,7 persen kata dia, karena sampai hari ini dirinya sudah 23 Kecamatan melakukan kunjungan kerja, dalam upaya untuk menekan angka stunting melalui program seperti bantuan beras, bantuan asupan gizi dan yang terpenting adalah sosialisasi

Selanjutnya angka inflasi, kata pria yang biasa disapa Harmin ini menyampaikan bahwa inflasi yang di ukur hanya Kota Kendari dan kota Bau-Bau, tetapi ada inflasi Kabupaten dan Kota yang menjadi standarisasi sebagai ukuran ekonomi kita

“dulu saya datang inflasi berada diangka 2,6 persen dan sekarang sudah berada di angka 2,3 persen.  Inflasi itu tidak bagus jika terlalu rendah, dimana paling rendah 2 persen dan paling tinggi 4 persen” Katanya

“angka inflasi yang paling bagus di angka 2,2-2,3 persen, sekarang Konawe 2,2 – 2,3 persen dia bermain dan itu sudah sangat bagus” Tambahnya

Sementara itu, angka kemiskinan secara nasional berada diangka 11 persen, akan tetapi kemiskinan ekstrim jika digabung dengan angka kemiskinan secara totalitas sebesar 24 persen

“di Konawe sama, angka kemiskinan diangka 13 persen dan kemiskinan ekstrim kita diangka 11 persen setelah digabung sama saja di angka 24 persen” Ujarnya

“setelah 3 bulan kita mengatasi kemiskinan ekstrim di Konawe dari 11 persen, sekarang kita berada diangka 6 persen.  Berarti dari angka tersebut kemiskinan ekstrim di Konawe mengalami penurunan” bebernya

Diketahui, usai memberikan sambutan, Pj Bupati menyerahkan bantuan beras kepada masyarakat Wonggeduku Barat sebanyak 6 Ton secara simbolis dan diikuti Ketua DPRD Konawe, H. Ardin

Laporan : Helni Setyawan